Semua terlihat biasa saja dewasa ini di negaraku Indonesia. Pemerkosaan, pembunuhan, teroris, korupsi, suap, judi, prostitusi, dan lain lain hanya menjadi tontonan di layar televisi, lalu rata-rata masyarakat menggunakan berita sebagai keluhan-keluhan tanpa aksi. Terutama golongan muda yang sebagian besar mereka apatis dan skeptis dengan apa yang terjadi di sekitarnya. Jika kalian diam saja dan mengeluh apakah akan ada perubahan di negara ini?. Di negara ini cuma dibedakan menjadi 2 yaitu eksekutor dan komentator. Si eksekutor merasa paling punya hak prerogatif, sedangakan si komentator cuma modal omong doang tanpa melakukan apa-apa.
RUMAH SAKIT BRENGSEK
APARAT KEPARAT
HUKUM LEMBAH HITAM
Tulisan di atas merupakan seruan dari golongan anak punk, mereka menyerukan tulisan tersebut dalam bentuk lagu/musik. Di Indonesia tidak ada pilihan hidup dengan keadilan, karena keadilan hanya di dapat
oleh para kapital dan korporat. Menurut saya negara kita bukan negara demokrasi, melainkan "pseudodemokrasi" (seolah-olah demokrasi, namun tidak).
Apalagi sih keluhan para anak muda di negara ini? Mereka lantang saat mengeluh (demo), tapi attitude mereka sehari-hari jauh dari kata teladan, ya sama sajalah. Banyak juga anak muda dan banyak orang yang sangat antipati dengan dunia politik, mereka sangat apatis dan skeptis dengan dunia politik di negara ini.
Ayolah kita harus menyadari, jika kita menginginkan perubahan yag lebih baik di negara ini, maka kita juga harus beraksi turun tangan langsung demi Indonesia menjadi negara yang terbaik. Negara Indonesia sangat butuh peran anak muda, regenerasi terus berlangsung. Lihatlah sejarah kemerdekaan negara ini, peran anak muda sangatlah besar. Jangan bikin malu kepada pahlawan-pahlawan dan leluhur-leluhur kita yang sudah berjuang mati-matian untuk memerdekakan anak cucunya.
Saya tidak sok menceramahi kalian, namun saya juga kurang lebih sama seperti kalian yang skeptis dan apatis, tapi saya berusaha terus untuk melakukan sesuatu hal baik untuk negara ini walaupun itu hanya kegiatan dalam skala kecil. Oleh karena itu, ketika saya mendengar pak Anies Baswedan ikut konvensi Partai Demokrat untuk jadi bakal calon presiden 2014-2019, saya langsung semangat mendukungnya. Maka dari itu ketika mendengar pergerakan yang bernama Turun Tangan, saya tidak pikir panjang untuk ikut pergerakan itu. Saya ikut Turun Tangan tidak ada pengaruh dari siapapun, saya murni tahu track record pak Anies Baswedan yang sangat kredibel untuk memimpin negara Indonesia. Saya tidak punya alasan untuk tidak mendukung pak Anies Baswedan, karena beliau sudah menginspirasi banyak orang di Indonesia.
"SAYA TIDAK DIBAYAR SEPESERPUN OLEH ANIES BASWEDAN, SAYA TULUS MENJADI RELAWAN TURUN TANGAN DEMI KEADAAN KEADAAN SOSIAL POLITIK DI INDONESIA YANG LEBIH SEHAT"
Warm Regards,
Bhagas Dani Purwoko
Desember 27, 2013
Anies Baswedan,
Gerakan Sosial,
Indonesia,
Konvensi Partai Demokrat,
Politik,
Presiden,
Relawan,
Sosial
0
komentar
Demi Indonesia
Desember 26, 2013
#Kuran666er,
#Kuran666RED,
Indonesia,
JKT48,
Laksani Sword,
Melody JKT48,
Melody Nurramdhani Laksani,
Rangga Pranendra,
Super Sentai,
Wota,
Wota Sentai
0
komentar
Sketch #Kuran666RED Dari #Kuran666er
#Kuran666RED a.k.a Rangga Pranendra |
Weapon: Laksani Sword
Oshi: Melody Nurramdhani Laksani (Melody JKT48)
Wota Sentai: #Kuran666RED
#Kuran666er ini merupakan Super Sentai yang diplesetkan jadi "Wota Sentai". Wota adalah fans yang sangat loyal kepada idolanya, rerata mereka yang menyebut dirinya wota adalah fans dari Idol Group JKT48. Wota Sentai #Kuran666er ini akan melindungi member JKT48 dari serangan para musuh-musuh (belum tau sih musuhnya ntar kayak apa). Saya bukan wota, sumpah deh. Saya cuma tertarik mengamati fenomena-fenomena yang sedang deras diperbincangkan di linimasa twitter saya. Sukses terussss #Kuran666er
Untuk info-info lebih lengkap tentang #Kuran666er:
Soundcloud Kuran666er
Twitter Kuran666er
Member Wota Sentai #Kuran666er:
Rangga Pranedra (#Kuran666RED)
Rendy Yusuf (#Kuran666YELLOW)
Taufiq Sutjahjono (#Kuran666BLACK)
Bintang Rafdi (#Kuran666BLUE)
#Kuran666GREEN belum ada
Warm Regards,
Bhagas Dani Purwoko
Desember 25, 2013
#NusantaRanger,
Indonesia,
Jawa,
Onggo Inggi,
Urban Legend
3
komentar
Monster #NusantaRanger: Onggo Inggi
Saya memilih Onggo Inggi, semoga bisa menjadi monster yang akan dikalahka oleh para #NusantaRanger. Onggo Inggi ini mempunyai beberapa kekuatan. Onggo inggi dapat berubah wujud menjadi wanita cantik, mata onggo inggi bisa menghipnotis musuh-musuhnya, rambut-rambut onggo inggi bisa regenerasi, bisa melilit musuh sampai remuk dan bisa menyengat musuh-musuhnya. Kelemahan Onggo Inggi apabila dia dibawa di daratan, pergerakan dia tidak leluasa dan #NusantaRanger harus meremukkan kepalanya.
Jadi, nanti pertarungan #NusantaRanger ada di dalam sungai. Untuk seterusnya, sepertinya tim kalau berkenan memakai Onggo Inggi sebagai monster, ceritanya pasti lebih seru. Ini cuma iseng-iseng kok, jadi rugi aja kalo gak di share, walaupun nominasi pemilihan monster sudah diumumkan bulan-bulan lalu. Sukses #NusantaRanger :)
Warm Regards,
#NusantaRanger,
Dairanger,
Indonesia,
Komik,
Power Rangers,
Super Sentai,
Zyuranger
0
komentar
God Bless #NUSANTARANGER
Tau #NusantaRanger ya dari Shani Budi. Tau Shani Budi ya dari Pandji Pragiwaksono. Karena dulu sering baca komik strip milik @kolamkomik yang terbit tiap rabu nama komiknya Degalings. Pertama-tama saat hashtag #NusantaRanger beredar, saya kira hanya iseng-iseng saja, eh ternyata akan diwujudkan secepat ini. Saya sudah bisa membayangkan mau dibawa kemana #NusantaRanger ini dengan adanya official webnya nusantaranger.com.
Masa kecil saya suka sekali nonton power rangers yang dari Amerika, sama sekali nggak ngikuti super sentai yang dari Jepang kayak Zyuranger, Dairanger, dll karena gak masuk tv pas masa kecil saya. Lalu, pas ada Bima Satria Garuda di tv itu bikin semangat lagi, karena anak kecil di Indonesia punya ksatria baru. Namun, sepertinya tim BSG belum begitu matang untuk menggarapnya, jauh dari ekspektasi saya. Pertama kali munculnya BSG di tv inilah Shani Budi berinisiatif membuat super sentai #NusantaRanger.
Perkiraan saya saat semua membicarakan #NusantaRanger di twitter itu akan dijadikan web series atau tv show, ternyata tim #NusantaRanger belum sanggup mewujudkannya untuk versi audio visual, alhasil mereka akan membuatnya dalam versi komik. Saya tidak kecewa, karena memang butuh dana dan sponsor untuk mewujudkannya. Ini bukan proyek main-main lagi menurut saya, ini dibuat melalui riset yang sangat mendalam terhadap apapun yang terhampar di "Nusantara". Saya melihatnya proyek ini tidak buru-buru asal jadi dan dapat untung, tapi proyek ini dibuat dengan baik oleh tim agar dapat memuaskan banyak orang terutama anak-anak kecil bangsa ini, walaupun pasti ada aja orang yang komennya gak enak dibaca dan sok.
Saya sudah gak sabar menunggu komik dari #NusantaRanger, karena saya mengikuti power rangers cuma sampe Power Rangers S.P.D, namun yang paling ngena ceritannya cuma Power Rangers Mighty Morphin. hehehe. Saya berharap ada banyak konflik-konflik di ceritanya yang seru. Ada cerita tentang perjuangan Nusa-Green menjadi leader #NusantaRanger. Ada cerita munculnya Nusa-White, Nusa-Pink, Nusa-Silver, dll kalau memang bakal ada sih, hehehe. Soalnya dulu inget banget "Tommy" yang awalnya Green Ranger di season 1 berubah jadi White Ranger di season 2 :). Terus juga semoga monster-monster yang dibuat dan sudah terpilih dalam nominasi jangan mudah dikalahkan oleh #NusantaRanger, tapi juga jangan terlalu drama juga :D.
Semoga super sentai #NusantaRanger tidak hanya menghibur para pecinta komik dan anak-anak kecil bangsa yang haus akan tokoh superhero, tetapi juga dapat sebagai alat untuk mengedukasi mereka manjadi labih tau apa aja isi dari Negara Indonesia. Saya bangga dan menambah wawasan saya akan sejarah Indonesia. God Bless #NusantaRanger :)
Warm Regards,
Bhagas Dani Purwoko
Langganan:
Postingan (Atom)